Friday, June 10, 2016

EMPASKAN ANCAM 3-0, ARSENAL LEDALERO JUARA

Turnamen U-23 Askab Sikka Tahun 2016
Oleh Kristo Suhardi
(Maumere, Flores Pos)

seminariledalero.org - Kesebelasan Arsenal Ledalero sukses mengukuhkan diri sebagai juara turnamen U-23 Asosiasi Sepakbola Kabupaten Sikka (Askab SIkka) tahun 2016 usai mengempaskan Ancam dengan skor telak 3-0 dalam partai final yang berlangsung di Lapangan Gelora Samador Maumere, Minggu (22/5). Tiga gol Arsenal masing-masing dilesakkan oleh Alfred Laudasi, Erson Reginaldus, dan Ipi Taus.

Arsenal Ledalero merupakan kesebelasan sepakbola yang dihuni oleh para Frater Serikat Sabda Allah (SVD) di Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero yang saat ini sedang studi filsafat di STFK Ledalero, Maumere. Sejak pertandingan awal bergulir, banyak kalangan pecinta sepakbola yang menjagokan Arsenal Ledalero sebagai kandidat kuat calon juara.
Perjalanan Arsenal menuju final, dilalui dengan lima kemenangan beruntun. Pada laga penyisihan grup, Arsenal berhasil menumbangkan Buteng FC (4-1) dan Centrum (3-2). Selanjutnya, pada laga perdelapan final, Arsenal menumbangkan Persando (5-0) dan diperempatfinal Arsenal menyingkirkan kesebelasan Nangameting dengan skor 3-0. Selanjutnya di semifinal, Arsenal menyingkirkan kandidat kuat juara lainnya yakni San Pedro Ritapiret dengan skor 1-0.
Jalannya Pertandingan
Menit-menit awal pertandingan final yang mempertemukan Arsenal Ledalero dan Ancam FC berlangsung ketat dan seru. Kedua kesebelasan memeragakan sepakbola menyerang. Jual beli serangan tersaji pada 20 menit awal pertandingan. Arsenal sukses menciptakan dua peluang, namun gagal berbuah gol.
Memasuki menit kedua puluh, Arsenal mulai menguasai pertandingan dan tampak begitu mendominasi aliran bola di lini tengah. Aksi dua gelandang tengah terbaik Arsenal, Ertus dan Alfred, menghadirkan ancaman bertubi-tubi ke gawang Ancam. Koordinasi antarpemain yang begitu rapi dan terorganisir dengan baik, serta ditunjang dengan skill individu yang bagus, membuat Arsenal begitu menguasai jalannya pertandingan.
Serangan bertubi-tubi yang dilancarkan Arsenal, akhirnya berbuah manis pada menit 30. Gelandang Arsenal Alfred berhasil menjebol gawang Ancam lewat tendangan spekulasi dari luar kotak penalti. Gol ini disambut meriah oleh seluruh pendukung Arsenal Ledalero yang sebagian besar merupakan para frater Ledalero.
Arsenal kemudian semakin menegaskan dominasinya atas Ancam lewat gol kedua yang dilesakkan oleh Erson Reginaldus, Gol ini sekaligus mengukuhkan Erson sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang turnamen digelar yakni delapan gol. Skor 2-0 untuk keunggulan Arsenal mengakhiri babak pertama.
Memasuki babak kedua, Arsenal Ledalero mulai mengendurkan serangan dan lebih banyak mengandalkan serangan balik dengan umpan-umpan panjang. Strategi ini terbukti ampuh, dengan terciptanya gol ketiga yang dilesakkan oleh striker pengganti Ipi Taus. Ipi berhasil melepaskan diri dari jebakan offside dua pemain bertahan Ancam dan dengan tenang mengarahkan bola ke sudut kanan kiper Ancam.
Pada 20 menit akhir pertandingan, manajer Arsenal Ledalero melakukan beberapa pergantian pemain. Hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir, tidak ada lagi gol yang tercipta. Arsenal sukses merengguh juara. Gelar juara ini menambah deretan gelar yang berhasil diraih Arsenal Ledalero. Sebelumnya Arsenal sukses merengkuh juara pada turnamen sepakbola memeriahkan hari ulang tahun Koperasi Sube Huter usai menundukkan San Pedro Ritapiret di final dengan skor 3-1.
Semangat Tim
Staf Pelatih Arsenal Ledalero, Fr. Sensi Balu, SVD  yang dihubungi Flores Pos usai pertandingan mengungkapkan keberhasilan Arsenal merengkuh juara berkat semangat dan kerja keras tim.  Selain itu, keberhasilan ini juga tidak terlepas dari skill pemain yang bagus yang ditunjang oleh stamina dan daya juang para pemain yang senanitasa mengeluarkan kemampuan terbaik mereka.
“Kami berterima kasih untuk dukungan yang begitu besar dari komunitas Seminari Tinggi Santo Paulus Ledalero. Gelar juara ini memotivasi kami untuk mengembangkan bakat dan potensi yang kami miliki. Kami juga berterima kasih untuk semua pihak yang dengan caranya masing-masing telah mendukung kiprah Arsenel di turnamen ini,” kata Fr. Sensi.

No comments:

Post a Comment