Thursday, August 16, 2018

165 FRATER SVD IKRARKAN PEMBAHARUAN KAUL DI LEDALERO


seminariledalero.org - Para Frater SVD yang mengenyam masa formasi di Seminari Tinggi Ledalero mengikrarkan pembaharuan kaul pada Rabu, 15 Agustus 2018 pagi hari di unit masing-masing. Para frater yang mengikrarkan pembaharuan kaul ini berjumlah 165 fratres dengan perincian, yang membaharui kaul di unit Arnoldus Nitapleat berjumlah 34 fratres, unit Rafael 45 fratres, di unit Agustinus 40 fratres dan di unit Yosef Freinademetz berjumlah 46 fratres.
Para frater yang mengadakan pembaharuan kaul kali ini adalah para frater yang telah “lolos seleksi” sejak beberapa bulan lalu. Untuk diketahui, sebelum diperkenankan membaharui kaul dalam SVD, para frater perlu melewati beberapa tahapan di antaranya melakukan disermen pribadi, mengisi votasi (penilaian bagi diri sendiri dan sesama konfrater), mengadakan ratio dengan prefek hingga akhirnya menulis surat lamaran pembaharuan kaul ke provinsialat. Balasan surat yang positif dari provinsi menjadi tanda bahwa mereka diperkenankan untuk mengikrarkan kaul dalam Serikat Sabda Allah.
Berjalan dalam Sang Sabda
            Pengikraran kaul para frater disatukan dengan perayaan Ekaristi. Dalam kata pengantarnya saat memimpin perayaan ekaristi pembaharuan kaul di unit Rafael, P. Ignas Ledot, SVD menekankan bahwa momen pembaharuan kaul adalah tanda bahwa para frater masih mau berjalan dalam jalan panggilan sebagai seorang  biarawan serentak misionaris SVD paling kurang dalam waktu satu tahun ke depan.

P. Ignas menekankan para frater untuk selalu mendekatkan diri dalam Sabda. “Hal khusus bagi kita semua adalah dengan mengikrarkan kaul-kaul kita: kemurnian, kemiskinan dan ketaatan, kita diharapkan untuk semakin mendekatkan diri dengan Sang Sabda sendiri. Kita harus berjalan dalam Sang Sabda.”
Para frater mengenakan jubah putih dan memegang sebatang lilin dan warkat kaul masing-masing mengucapkan janji setianya di hadapan Allah. Kegiatan pembaharuan kaul berjalan lancar dan sederhana. Setelah misa pembaharuan kaul, para frater harus segera menyiapkan segala sesuatu untuk mensukseskan perayaan kaul kekal bagi 24 sama saudara pada sore hari nanti. (Frater Johan Paji,SVD).

No comments:

Post a Comment