Sunday, January 15, 2017

24 Frater Memulai Masa Novisiat Kekal

Para Frater probanis
seminariledalero.orgSebanyak duapuluh empat frater yang baru saja menyelesaikan masa TOP dan OTP secara resmi memulai masa novisiat kekal mereka melalui perayaan ekaristi di Kapel Agung Seminari Tinggi St. Paulus Ledalero, Minggu (15/1/2017). Duapuluh empat frater ini menyatakan kesiapan mereka memasuki masa-masa pembinaan jelang kaul kekal, setelah sebelumnya tujuh orang rekan mereka memilih mengundurkan diri dari SVD. 
Disaksikan Seminariledalero.org, upacara ini ditandai dengan pemangilan nama para frater yang dipandu Prefek Novis Kekal Pater Maximus Manu SVD. Para frater ini kemudian menerima berkat dari Pater Rektor dan semua imam konselebran. Selanjutnya para frater maju satu per satu dan menerima buku panduan program novisiat kekal dari Pater Rektor Seminari Ledalero.
Pater Kletus Hekong SVD dalam kata pembukanya menyampaikan bahwa masa novisiat kekal merupakan suatu masa khusus bagi seorang biarawan misionaris Serikat Sabda Allah untuk menimba kekuatan baru sebelum mengikrakan kaul kekal. Masa ini menjadi kesempatan emas bagi seorang biarawan misionaris SVD untuk bersatu dengan Allah di dalam ekaristi dan SabdaNya.
“Masa novisiat kekal ini berlangsung selama enam bulan dan kemudian akan ditutup dengan ret-ret agung selama tiga puluh hari. Manfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya, untuk berdoa, baca kitab suci, memperdalam refleksi dan memperkuat hidup berkomunitas,” pesan Pater Kletus.
Pater Maximus Manu, SVD
Sementara itu, Prefek Novis Kekal Pater Maxi Manu SVD kepada Seminariledalero.org menjelaskan  bahwa masa novisiat kekal merupakan masa untuk mengenal diri dan panggilan sebagai orang pilihan Tuhan. Karena itu Pater Maxi mengharapkan supaya masa novisiat kekal ini digunakan secara serius supaya bisa mengenal diri dan menjawab panggilan Tuhan dengan mantap dan pasti. Lebih dari itu, Pater Maxi mengharapkan supaya melalui program-program yang akan dilaksanakan selama masa probanis ini, kedua puluh empat frater ini dapat mengikrarkan kaul kekal sebagai biarawan misionaris Serikat Sabda Allah.
Kedua puluh empat frater yang melamar masuk novisiat kekal tersebut terdiri dari duapuluh dua frater yang baru menyelesaikan masa TOP dan dua frater yang baru menyelesaikan masa OTP di Austria. Duapuluh dua frater TOP adalah Fr. Yohanes B. I. Loe SVD, Fr. Hironimus E. Lengi SVD,  Fr. Yulius Hendra Ragha SVD, Fr. Yohanes S. Riberu SVD, Fr. Yosef Nenat SVD, Fr. Yanuarius S. Veto SVD, Fr. Sebastianus Sa’u SVD, Fr. Benediktus Bnani SVD, Fr. Simplisius Bau Mali SVD, Fr. Krispin Leo SVD, Fr. Pridensius Tober SVD, Fr. Arnoldus A. Tage SVD, Fr. Edward B. Geo SVD, Fr. Wempianus M. Jawa SVD, Fr. Silvanus Nairale SVD, Fr. Aloysius U. Moron SVD, Fr. Stefanus Bao Kumanireng SVD, Fr. Angelicus E. Rebon SVD, Fr. Lukas Eminaldo Beo SVD, Fr. Kamilus D. Bakang SVD, Fr. Tommy N. Lehan SVD, Fr. Benny Ardial Raydais SVD. Sedangkan dua frater yang baru menyelesaikan masa OTP adalah Fr. Inosensius Reldy SVD dan Fr. Marjon Tahoni, SVD.

Penulis:

Frater Har Yansen, SVD

No comments:

Post a Comment